Klungkung, - Kodim 1610/Klungkung mewujudkan program TNI-AD Manunggal Air dengan membangun sumur bor di sekitar Makodim Klungkung.
Pembangunan sumur bor itu dilakukan untuk meningkatkan pemenuhan kebutuhan air bersih bagi personel dan masyarakat sekitar, sekaligus mendukung upaya pemerintah dalam menyediakan akses air yang berkualitas dan merata.
Komandan Kodim 1610/Klungkung, Letkol Inf Armen, menyampaikan bahwa pembangunan sumur bor itu adalah bagian dari upaya TNI untuk memberikan manfaat langsung kepada masyarakat dan lingkungan sekitar, sekaligus mendukung program pemerintah dalam menyediakan sumber air bersih.
Baca juga:
Motor Sehat Kodim Klungkung Blusukan
|
“Sumur bor ini kami bangun sebagai wujud kepedulian TNI terhadap kebutuhan dasar masyarakat, khususnya air bersih, yang menjadi masalah penting di beberapa daerah, ” ujarnya.
Proyek sumur bor yang terletak di area sekitar Makodim ini dirancang untuk menciptakan pasokan air bersih yang cukup untuk keperluan personel Kodim dan masyarakat sekitar, terutama di musim kemarau yang sering mengakibatkan kekurangan air.
Proses pengerjaan sumur bor dilakukan secara gotong-royong, melibatkan anggota Kodim, teknisi, dan masyarakat sekitar yang bekerja bersama untuk menyelesaikan pembangunan tersebut.
“Pembangunan ini menggunakan dana swadaya dari keluarga besar Kodim Klungkung. Kami berharap dengan adanya sumur bor ini, kebutuhan air bersih di sekitar Makodim dapat tercukupi, baik untuk kebutuhan internal Kodim maupun masyarakat yang tinggal di sekitar sini, ” tambah Dandim. (*)