Kodim dan Polres Klungkung Gelar Aksi Tanam Pohon

    Kodim dan Polres Klungkung Gelar Aksi Tanam Pohon

    KLUNGKUNG, - Bertempat di Dusun Lepang, Desa Takmung, Kecamatan Banjarangkan, Danramil 1610-02/Banjarangkan Kapten Cba I Nyoman Suryatha mendampingi Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta melaksanakan penanaman pohon, Rabu (23/08/23).

    Tidak hanya dihadiri oleh TNI-Polri, kegiatan penghijauan itupun dihadiri langsung Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta serta aparatur kecamatan, aparat desa, Bhayangkari Polres Klungkung serta mahasiswa KKN dan siswa SMA. 

    Kapolres Klungkung AKBP I Nengah Sadiarta mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu Polri dalam menjaga kelestarian alam, rangakaian HUT RI ke 78 tahun 2023 dan juga hari Polwan serta hari HKGB.

    “Terima kasih dan apresiasi atas dukungan semua pihak yang ikut serta dalam kegiatan ini, “ ujarnya.

    Sementara itu, Danramil 1610-02/Banjarangkan Kapten Cba I Nyoman Suryatha menyampaikan keikutsertaan pihaknya merupakan bentuk dukungan dan serta komitmen Kodim 1610/Klungkung  akan kelestarian alam.

    Kegiatan ini juga menjadi bukti sinergitas serta kekompakan Kodim 1610/Klungkung dengan seluruh instansi, komponen maupun masyarakat di wilayah teritorialnya.

    “Keberadaan kita tidak hanya dapat menyatu dengan seluruh pihak saja, namun harus mampu memberikan peran dan dampak positif di wilayah, “ pungkasnya.

    klungkung
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    TNI-Polri di Klungkung Lakukan Patroli Bersama

    Artikel Berikutnya

    Ketua KONI dan Pickleball Klungkung Dapat...

    Komentar

    Berita terkait