Klungkung, - Pelaksanaan posyandu lansia yang dilakukan di Puskesmas Dawan, mendapat pendampingan langsung dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Itu terlihat ketika Sertu Agus Pande ikut serta berada di lokasi pelaksanaan posyandu lansia bersama pihak tenaga kesehatan terkait.
“Posyandu lansia ini dilakukan untuk memantau kesehatan para lansia, ” ucap Sertu Agus. Kamis (30/05/2024).
Sertu Agus Pande berharap, adanya pelaksanaan posyandu ini bisa meningkatkan taraf kesehatan para lansia.
“Sehingga kesehatan lansia disini tetap terjaga, ” pungkasnya. (*)